Rekomendasi Emas 17 Maret 2023: Turun di Tengah Melemahnya USD

1466

(Vibiznews – Commodity) Harga emas hampir mendekati stabil, tidak bergerak jauh dari posisi sebelumnya, pada jam perdagangan sesi AS hari Kamis di tengah melemahnya dollar AS dan investor masih bersikap “wait and see” dalam hal krisis perbankan.

Emas berhenti sejenak dalam konsolidasi grafik normal setelah mengalami keuntungan yang besar baru – baru ini.

Emas berjangka kontrak bulan April turun $2.10 ke $1,916.30 per ons. Perak berjangka Nymex bulan Mei naik $0.228 ke $22.10 per ons.

Pasar saham global bervariasi dalam perdagangan semalam. Indeks saham AS mengarah bervariasi ketika pembukaan perdagangan sesi New York dimulai. Pasar agak tenang dengan berita bahwa bank sentral Swiss telah memberikan dukungan keuangan terhadap bank Credit Suisse yang bermasalah. Namun, investor dan para pengamat pasar yang berpengalaman sedang menunggu perkembangan selanjutnya dalam krisis perbankan.

Ada perdebatan yang panas di pasar untuk pertemuan FOMC Federal Reserve minggu depan, apakah the Fed akan menaikkan tingkat bunga utamanya sebanyak 25 bps atau tidak menaikkan samasekali di tengah krisis perbankan yang terjadi di AS dan Eropa. Kedua argument sama validnya.

Hal kunci di luar pasar emas adalah melemahnya indeks dollar AS. Harga minyak mentah berjangka Nymex sedikit menguat dan diperdagangkan di sekitar $67.70 per barel.

Support & Resistance

“Support” terdekat menunggu di $1,900 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,889 dan kemudian $1,850.

“Resistance” terdekat menunggu di $1,932 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,950 dan kemudian $1,975.

Ricky Ferlianto/VBN/Head Research Vibiz Consulting

Editor: Asido.